Belal Muhammad memberikan harapan tak terduga tentang laga Kamaru Usman vs Joaquin Buckley di UFC Atlanta akhir pekan ini.

Kamaru Usman diketahui akan mengahdapi Joaquin Buckley pada laga UFC Atlanta yang digelar pada Minggu (15/6/2025).

Menjelang laga tersebut, Belal Muhammad ikut memberikan komentarnya soal duel tersebut.

Uniknya, Belal tidak mengharapkan kekalahan Usman.

Padahal para penggemar olahraga beladiri campuran tentu tahu bahwa dua petarung ini tak terlalu akur.

Keduanya diketahui berkonflik sejak keduanya beradu fisik dalam sebuah episode podcast Pound 4 Pound.

Meski begitu, Belalrupanya berharap Usman bisa menang dari Buckley.

Dalam sebuah video yang diunggah di kanal Youtubenya, Belal berharap Usman menang dan bahkan memberikan tips untuknya.

“Usman, saya kira kunci kemenangannya untuk menang, jelas, atur ritme,” tutur Muhammad.

“Jangan keluar dari karkter ‘Tetaplah sederhana, bodoh’.

“Pertahankan jab anda.”

“Anda memiliki jab yang bagus.”

“Anda memiliki kecepatan yang baik untuk mendorong lawan ke arah pagar dan menahan mereka di sana dan menjadikannya kecepatan anda.”

“Buckley akan menjadi lebih cepat. Perlambat dia.”

“Dia akan menjadi kacau.”

“Anda harus memiliki pertahanan yang disiplin. “

“Jangan berganti kuda-kuda ke kiri dan ke kanan, Anda tidak bagus dalam posisi kidal. Kau akan sering dipukul.”

“Perhatikan tendangan kerasnya.”

“Usman, saya mendukungmu.”

“Saya tahu kamu mengatakan tidak ada yang dapat kamu lakukan dengan saya selanjutnya, namun saya ingin melihat kamu menang.”

“Maka saya ingin melihat anda di dalam arena,” terang Belal.

Usman diketahui sempat mengatakan bahwa ia tidak perlu lagi melawan Belal Muhammad setelah petarung berdarah Palestina itu kehilangan sabuk juaranya.

Belal baru saja kehilangan sabuk juara kelas welter dalam laga menghadapi Jack Della Maddalena di UFC 315 lalu.

Meski begitu, tidak menutup kemungkinan jika keduanya akan tetap bertemu dan memperebutkan tiket penantang gelar juara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Explore More

Jeka Saragih Dibikin Tertidur oleh Debutan UFC Joo Sang Yoo

Jeka Saragih dipukul jatuh (KO) oleh lawannya yang berasal dari Korea Selatan, Joo Sang Yoo, pada salahs satu laga UFC 316, Minggu 8 Juni WIB. Saat itu, Jeka yang merupakan petarung Indonesia

UFC 316: Cerita Jeka Saragih Bertarung untuk Indonesia, Melawan Pandangan Sebelah Mata

Jeka Saragih bertarung membawa nama Indonesia di pentas UFC. Selama kiprahnya di ajang bergengsi MMA itu, ia juga menghadapi pandangan sebelah mata. Jeka Saragih tahu betul rasanya diremehkan. Petarung asal Simalungun

Jeka Saragih disanksi skorsing medis setelah kekalahan di UFC 316

Petarung olahraga seni bela diri campuran atau MMA asal Indonesia Jeka Saragih mendapat sanksi skorsing medis dari Dewan Pengawas Atletik Negara Bagian New Jersey setelah kekalahannya dari Joo Sang Yoo